Cara Mengawali Hobi Kereta Api

Dalam tulisan kali ini Kepala Dipo Mojosari akan mengulas berbagai tips dan cara untuk memulai hobi kereta api mainan. berikut beberapa tips yang dapat kami sampaikan:

 Tentukan Skala
Dalam memulai hobi ini yang harus kita lakukan pertama kali adalah menentukan skala kereta yang akan kita gunakan. Dalam mainan kereta api mainan dengan penggerak batrai, kita akan menemukan 3 jenis skala dan berbagai macam merek. Seperti yang telah saya jelaskan pada postingan sebelumnya dimana terdapat perbedaan skala pada ketiga kereta, baik dari ukuran bogie maupun ukuran bodi. Pada dasarnya menentukan ukuran kereta tergantung dari masing-masing para penghobi. Biasanya ukuran ruangan menjadi salah satu faktor mendasar bagi para penghobi untuk menetukan slaka kereta api. Karena semakin besar kereta yang digunakan semakin besar pula ruang yang dibutuhkan untuk menjalankannya. Namun semakin kecil kereta semakin sedikit pula detail yang akan didapatkan oleh para penghobi (mengingat detail kereta api mainan seperti ini tidak sehebat detail mainan kereta api model yang harganya mencapai jutaan rupiah). Jadi sebelum terjun dalam hobi ini tentukanlah skala kereta yang akan anda gunakan.

Tentukan Model Kereta 
 Dalam dunia mainan kereta api lagi-lagi para penghobi harus dapat memilih, kereta seperti apa yang akan di gunakan. Model uapkah atau model kereta api diesel yang akan digunakan. Bila kita melihat pasar, para penjual biasanya banyak yang menjual kereta api berbentuk lokomotif uap. dan masih sangat jarang kita menemukan kereta api dengan bentuk mesin diesel. Kalaupun ada biasanya harganya sedikit lebih mahal dibandingkan dengan kereta yang berbentuk lokomotif uap. Selain itu masing-masing kereta dan merek memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Dan para penghobi harus jeli model dan seperti apa kereta yang ingin dimilikinya nanti.

Sediakan Ruangan
Banyak dari para penghobi kereta api yang bingung akan ruangan. Ya halo ini berkaitan dengan poin pertama yaitu menentukan skala. Karena besar kecilnya skala berpengaruh besar terhadap ruangan yang akan kita gunakan untuk bermain hobi ini. Namun hal ini tidak menjadi masalah bagi anda yang memiliki banyak ruangan atau ruangan luas yang dapat digunakan untuk bermain hobi ini. 

Lay Out
Yang terakhir adalah membuat layout atau diorama. Seopertinya kurang afdhol apabila pecinta hobi mainan kereta api belum memiliki sebuah maket diorama untuk menjalankan kereta api mainannya agar terlihat lebih hidup seperti kereta api aslinya. Hal ini akan berkaitan dengan bagaimana cara membuat diorama kereta api mainan yang mana akan dibahas pada tulisan yang akan datang.


By Kepala Dipo Mojosari
 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar