Kelebihan Kereta Api Fenfa Familial

Melanjutkan dari tulisan-tulisan sebelumnya, hari ini kepala Dipo Lokomotif Mojosari akan berbagi pengalaman tentang kelebihan yang dimiliki oleh kereta api dengan merek Fenfa Familial (FFF). Sama seperti kereta-kereta sebelumnya, kereta jenis ini dapat kita temukan diberbagai tempat, mulai dari pasar mainan, toko mainan, hingga pusat perbelanjaan yang menyediakan ruang untuk toys. Dari segi harga tentu saja kereta ini memiliki harga yang sedikit lebih mahal dari kereta sebelumnya karena kereta ini memiliki ukuran yang lebih besar dari merek sebelumnya. 


Dari segi detail, kereta jenis ini tidak kalah dengan yang lainnya karena memiliki detail yang dapat saya katakan sudah cukup untuk ukuran mainan kereta api. Mulai dari lokomotif yang menggunakan dua buah batrai ukuran AA sebagai pengerak dinamo motor, lampu, serta suara. Hingga berbagai macam detail bentuk gerbong seperti penumpang, kontainer, tangki, hingga gerbong batu bara. Kelebihan dari kereta ini yang lainnya adalah di Indonesia sudah ada yang menjual rel percabangannya (dalam istilah perkereta apian biasa disebut dengan "wesel"). Sehingga bagi para penghobi tidak perlu bersusah payah untuk membuat ataupun memodifikasi rel yang sudah ada.


Dibalik kelebihan pasti ada kelemahan, namun kelemahan ini kembali lagi kepada individu penghobi. Setiap penghobi pasti memiliki keinginan dan perhitungan masing-masing. Karena ukurannya yang besar, maka bagi para penghobi kereta ini harus menyiapkan ruang yang cukup besar pula (namun biasanya tidak menjadi kendala). Jadi silahkan tentukan pilihan anda, merek dan jenis kereta seperti apakah yang ingin anda mainkan?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar