Selamat pagi sobat semua dan Salam SPoor...!!!! Pada pagi hari ini saya akan melanjutkan postingan dari beberapa gambar kereta api lainnya. Untuk lokasinya sendiri saya masih mengambil gambar dengan lokasi yang berada di daerah Mojokerto, yang lebih tepatnya berada di Benteng Pancasila Kota Mojokerto. Adapun rangkaian KA kali ini yang akan melintas adalah rangkaian KA Sancaka Pagi Yogyakarta. Pad ahari dimana foto ini diambil rangkaian KA tersebut menggunakan lokomotif CC201 sebagai lokomotif dinasannya. Tidak ada yang berubah dari rangkaian KA ini, masih tetap sama, dengan jumlah rangkaian kereta yang sama dan kelas yang sama (bisnis dan eksekutif). Kereta api ini berangkat dari Yogyakarta sektiar pukul 06.45 dan akan tiba di Surabaya Gubeng sekitar pukul 12.30. Harga tiketnya relatif murah dan terjangkau, untuk kelas bisnis dari harga 115.000 hingga 165.000 dan kelas eksekutif dari harga 165.000 sampai 220.000.
Sebuah moda transportasi massal yang bisa menjadi alternatif bagi teman-teman yang ingin melakukan perjalanan dari SUrabaya menuju Yogyakarta ataupun sebaliknya. Karena KA ini juga berhenti di beberapa stasiun besar dan kecil di jalur yang dilaluinya. Nah sobat, bagaimana keseruan dan gagahnya rangkaian KA ini saat melintas di Benteng Pancasila Kota Mojokerto? ini dia beberapa foto yang berhasil saya abadikan, selamat menikmati.
Gagahnya CC201 saat memimpin KA Sancaka Pagi
Jalur yang sedikit bereblok, khas Benteng Pancasila
Tampak indah dengan rangkaian panjangnya
Dengan latar bangunan Mall Mojokerto
Terus melaju menuju Surabaya
Tampak dari kejauhan, lokomotif CC201
Berjalan maju menuju Surabaya
Nah sobat, itu dia beberapa penampakan dari hasil jepretan saya. Jangan lupa untuk terus mengunjungi laman ini, karena saya akan terus mengajak sobat semua untuk menikmati pesona keindahan kereta api Indonesia di lokasi-lokasi lainnya yang apik pastinya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar