KA Sritanjung di Mojokerto Menuju Banyuwangi



KA Sritanjung tahun 2016
Selamat pagi sobat semua dan Salam Spoor...!!! Pagi kali ini saya akan kembali memposting sebuah postingan baru terkait dengan beberapa KA yang melintas di wilayah Kabupaten Mojokerto. Lokasi yang saya gunakan kali ini masih sama dengan lokasi pad apostingan sebelumnya. Hanya saja, berbeda spot dan angle pengambilan. Kalau pada postingan sebelumnya berada pada sisi Timur dari Kweden Kembar. Maka pada postingan kali ini, saya berjalan sedikit ke arah Barat. Adapun rangkaian KA yang teman-temanlihat pada postingan ini adalah rangkaian KA Sritanjung. Yangmana, KA Sritanjung pada gambar ini memiliki rute dari Yogyakarta menuju Kota Banyuwangi. Karena foto yang ada disini merupakan foto yang saya ambil pada tahun 2016 silam. Maka saat itu, berbagai macam KA masih menggunakan Gapeka 2015. Dimana untuk KA Sritanjung sendiri, berangkat dari Kota Yogyakarta sektiar pukul 07.30 WIB. Tepat setelah KA Sancaka melintas di jalur tiga Stasiun lempuyangan.
Nah sobat, untuk yang masih penasaran dengan penampakan dari KA Sritanjung, ini dia beberapa foto yang berhasil saya abadikan dalam blog ini. Selamat menikmati.


KA Sritanjung dari kejauhan

KA Sritanjung bersiap melewati perlintasan jalan sebidang

Berjalan semakin mendekat

Melewati palang S35

KA Sritanjung menuju Surabaya

KA Sritanjung dengan S20

Pesona KA Sritanjung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar