Foto Lengkap Manuver KA Bangunkarta di Kecamatan Tarik, Sidoarjo

KA Bangunkarta di tikungan Tarik 
Selamat dan semangat pagi sobat semua dan Salam spoor...!!!! Semoga pada hari yang indah ini, sobat semua selalu dalam keadaan sehat dan selalu dan tetap bersemangat untuk menjalankan aktifitas yang ada di hari ini. Nah sobat semua, rangkaian KA yang sobat lihat ini adalah rangkaian dari KA Bangunkarta yang berhasil saya abadikan di tahun 2015 silam. Jika merujuk pada perjalanan KA Bangunkarta di tahun 2015 silam, rangkaian KA Bangunkarta masih menggunakan grafik perjalanan tahun 2014 silam, dimana KA Bangunkarta tiba di Surabaya pada pagi hari atau setelah matahari terbit. Karena setelah diberlakukannya grafik perjalanan KA baru di tahun 2016, rangkaian KA Bangunkarta tiba di Mojokerto sendiri pada dini hari, sekitar pukul 03.30 WIB. Untuk lokasinya sendiri, lokasi ini berada di tikungan besar yang berada di sisi Barat dari Stasiun Tarik, Sidoarjo sobat. Karena memang lokasinya tidak begitu terlalu jauh dari rumah di Mojosari. Untuk lokomotifnya sendiri, rangkaian KA Bangunkarta berjalan menggunakan lokomotif CC206.

Oke sobat, yuk langsung saja kita lihat bagaiana pesona dari rangkaian KA Bangunkarta ketika berbelok indah di tikungan besar desa Tarik, Sidoarjo, dalam perjalanannya menuju tujuan akhir Surabaya Gubeng. Selamat menikmati sobat.








Tidak ada komentar:

Posting Komentar