Ketika KA Taksaka Melintas Langsung di Stasiun Wojo, Bagelen, Purworejo

KA Taksaka Pagi di Stasiun Wojo
Selamat dan semangat pagi sobat semua dan Salam SPoor...!!!! Semoga pada pagi hari ini, sobat semua selalu dalam keadaan sehat dan tetap bersemangat untuk menjalankan berbagai macam aktifitas yang ada di hari ini. Saat ini saya masih sedang berada di Stasiun Wojo, Dadirejo, Bagelen, Purworejo, Jawa Tengah. Jika pada postingan sebelumnya yang melintas adalah KA Logawa dengan rute dari Purwokerto menuju Kota Jember, maka pada postingan kali ini yang akan melintas adalah KA Taksaka pagi dari Yogyakarta menuju Jakarta. Rangkaian KA Taksaka sendiri ditarik menggunakan lokomotif CC206, dan staformasi rangkaian seperti biasa, dimana di belakang lokomotif sebelum kereta penumpang terdapat satu kereta barang, barulah kereta eksekutif satu. Sampai dengan di akhir rangkaian adalah kereta pembangkit. Di tahun 2015 silam, rangkaian KA Taksaka berjalan lebih awal dibanding dengan KA Fajar Utama Yogyakarta, dan rangkaiannya masih menggunakan eksekutif lama.



KA Taksaka Pagi berjalan langsung di Stasiun Wojo (gambar 1)
Entah, apa di tahun 2019 silam jug arangkaian KA ini sudah menggunakan kereta baru atau masih menggunakan eksekutif lama, saya kurang tahu sobat, karena sejak tahun 2016 saya kembali pindah ke kota Malang. Berikut beberapa foto lengkap dari rangkaian KA Taksaka Pagi yang berhasil saya abadikan ketika melintas di Stasiun Wojo, Purworejo Jawa Tengah. Selamat menikmati.

KA Taksaka Pagi berjalan langsung di Stasiun Wojo (gambar 2)

KA Taksaka Pagi berjalan langsung di Stasiun Wojo (gambar 3)

KA Taksaka Pagi berjalan langsung di Stasiun Wojo (gambar 4)

KA Taksaka Pagi berjalan langsung di Stasiun Wojo (gambar 5)

KA Taksaka Pagi berjalan langsung di Stasiun Wojo (gambar 6)
Oke sobat, itu dia tadi beberapa gambar dari rangkaian KA Taksaka pagi yang berhasil saya abadikan ketika melintas langsung di Stasiun Wojo, Jawa Tengah. Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dipo Lokomotif Mojosari, karena masih akan ada banyak lagi pesona indah kereta api dan juga spot menawan lainnya yang akan saya ajak sobat semua untuk menikmatinya. Sampai jumpa pada postingan saya lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar