Manuver Indah KA Logawa di Desa Sukoreno, Kulonprogo, Yogyakarta

CC201 menarik rangkaian KA Logawa
Sealamt dan Semangat Pagi sobat semua dan Salam Spoor...!!!! Semoga pada pagi yang indah ini, sobat selaludalam keadaan sehat dan tetap bersemangat untuk menjalani berbagaimacam aktifitas yang ada dan jangan lupa juga untuk terus berbahagia ya sob. Masih berada di spot sejuta umat yang ada di Yogyakarta, atau yang lebih tepatnya spot yang berada di Desa Sukoreno, Kulonprogo, Yogyakarta. Untuk foto-fotonya sendiri masih dalam rangka, mengupload foto-foto hasil hunting di tahun 2015 silam. Jika pada postingan sebelumnya saya menampilkan pesona keindahan rangkaian KA semen Holcim ketika bermanuver indah di tikungan yang terdapat di lokasi ini, maka pada postingan kali ini saya ingin mengajak sobat semua untuk menikmati pesona keindahan rangkaian KA Logawa yang juga melintas di lokasi ini. Sama seperti hari-hari biasaya, KA Logawa kala itu, juga masih menggunakan lokomotif CC201 dengan posisi longhood.



KA Logawa dari Jember menuju Purwokerto (gambar 1)
Kereta api yang melayani rute dari Jember menuju Purwokerto tersebut, melintas di area Sukoreno sekitar pukul 3 sore hari. Dimana berjalan di depannya adalah rangkaian KA Progo dengan rute Lempuyangan-Pasar Senen.Berikut beberapa gambar yang berhasil saya abadikan dari rangkaian KA Logawa. Selamat menikmati.

KA Logawa dari Jember menuju Purwokerto (gambar 2)

KA Logawa dari Jember menuju Purwokerto (gambar 3)

KA Logawa dari Jember menuju Purwokerto (gambar 4)

KA Logawa dari Jember menuju Purwokerto (gambar 5)

KA Logawa dari Jember menuju Purwokerto (gambar 6)

KA Logawa dari Jember menuju Purwokerto (gambar 7)
Oke sobat, jangan lupa untuk terus mengikuti perjalanan saya di dipo lokomotif mojosari, karena masih ada banyak kereta api dan spot indah lainya yang akan saya jelajahi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar