Mengabadikan Momen KA Tawang Alun Dengan Lokomotif CC203 Logo Baru KAI

KA Tawang Alun dengan lokomotif CC203

Selamat dan semangat pagi sobat semua dan Salam SPoor...!!!! Dalam postingan kali ini saya akan mengajak sobat semua untuk mengabadikan momen rangkaian kereta api di wilayah Purwodadi, Pasuruan. Pada hari tersebut, entah kenapa saya memiliki feeling kuat untuk pergi ke sebuah spot yang baru satu kali saya kunjungi, entah karena motivasi atau hal lainnya, maka saya memutuskan untuk pergi ke lokasi tersebut. Meski demikian belum tahu kereta apa yang akan saya abadikan. Setelah melihat aplikasi KAI Access dan menemukan beberapa perjalanan kereta api, maka saya memutuskan untuk mengabadikan dua rangkaian kereta, yang memang berjalan dengn waktu yang agak berdekatan. Kedua kereta tersebut adalah KA Jayabaya dan KA Tawangalun, dimana kedua kereta tersebut akan bertemu dalam sebuah persilangan di Stasiun Lawang. Maklum saja sobat, pada musim Pandemi COvid-19 dengan aturan ketat tentang Pembatasan Pergerakan Kegiatan Masyarakat dari Darurat hinga Level 4, banyak kereta yang tidak berjalan dan harus beristirahat di beberapa stasiun. Bahkan ada kereta yang hanya berjalan, pada waktu-waktu tertentu saja.

Kereta api Tawang ALun sendiri merupakan salah satu kereta api yang tetap melayani perjalanan reguler di musim PPKM level 4 ini sobat, dari Malang ada beberapa KA yang berjalan reguler, yaitu Gajayana dengan rute Jakarta-Malang PP, Jayabaya rute Malang-Jakarta via Semarang dan Surabaya Pasar Turi, serta Tawang Alun dengan rute Malang-Banyuwangi (Ketapang) PP. Sedangkan untuk yang berjalan temporal sendiri adalah KA Malabar. Berbicara tentang spot ini sendiri, spot ini termasuk spot yang sulit untuk dijangkau ya sobat, selain lokasinya yang jauh dari jalan besar provinsi, spot ini juga memiliki banyak sekali jalan percabangan. Meski demikian, spot ini menyajikan banyak sekali jembatan dan juga viaduct di beberapa titiknya. Berikut penampakan dari rangkaian KA Tawang Alun yang berhasil saya abadikan, Selamat Menikmati.




















Oke sobat, itu dia tadi beberapa gambar dari rangkaian KA Tawang Alun yang berhasil saya abadikan dari rangkaian KA Tawang Alun yang berhasil saya abadikan ketika melintas di petak Purwodadi, Pasuruan dalam perjalanannya menuju Lawang dan berakhri di stasiun Malang, Kota Lama. Jangan lupa untuk terus mengikuti perjalanan saya hanya di Dipo Lokomotif Mojosari, karena masih ada banyak lagi pesona kereta api dan alam Indonesia nan indah yang hanya akan saya sajikan di website tercinta ini. Sampai jumpa dan Jaya Selalu Kereta Api Indonesia..!!!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar