Persilangan Antara Dua Saudara Seperguruan Argo Wilis dan Turangga di Stasiun Kedinding

      Selamat pagi sobat semua dan Salam Spoor...!!!!! Semoga pada pagi hari ini sobat semua masih dalam keadaan sehat wal’afiyat dan tetap bersemangat dalam menjalankan berbagai macam aktifitas yang ada di hari ini. Melanjutkan dari postingan sebelumnya ya sobat, jik apada postingan sebelumnya saya menulis mengenai rangkaian kereta api Turangga yang sedang melakukan goyang wesel untuk berhenti sejenak karena tertahan sinyal. Maka pada postingan kali ini saya akan mengajak sobat semua untuk melihat persilangan antara dua saudara seperguruan ini.


Tampak dari kejauhan sebelum saling bersilangan

         Tertahannya rangkaian kereta api Turangga tersebut, tidaklah lain disebabkan karena akan bersilangan dengan rangkaian dari saudara seperguruannya. Yaitu akan adanya rangkaian kereta api Argo Wilis yang melintas dan berjalan langsung di Stasiun Kedinding. Tidak lama setelah rangkaian kereta api Turangga berhenti, tampak lampu sinyal sebelah Barat menyala hijau tanda akan adanya kereta api yang melintas dan berjkalan langsung dari arah Timur. Setelah lampu sinyal berganti hijau maka tidak lama kemudian gantian palang pintu perlintasan yang menutup dengan diiringin bunyi dari sirinenya yang khas.

Melewati perweselan

        Sebelum itu, saya buru-buru untuk mengambil posisi dan mencari spot yang pas untuk dapat mengambil gambar dari jarak dan posisi yang aman. Setelah saya merasa mendapatkan posisi tersebut terdengarlah suara semboyan 35 dari arah Timur, selain itu tampak pula dua buah cahaya lampu tanda dari semboyan 20. Tidak lama berselang melintaslah rangkaian kereta api Argo Wilis tersebut. Dan yang membuat saya sedikit kaget adalah, ternyata rangkaian kereta api tersebut masih membawa satu rangkaian dari kereta wisata.

Tampak petugas PPKA berdiri didekat rangkaian Turangga memberkan sinyal aman kepada Argo WIlis untuk terus melintas.

      Seperti yang sobat ketahui, bahwa sehari sebelumnya rangkaian kereta api ini juga membawa dua rangkaian gerbong wisata yaitu priority dan apa ya? Maaf saya lupa namanya saat akan menuliskannya sobat. Tapi yang jelas kedua gerbong tersebut sempat terkena jepretan lensa kamera saya dan ada pada salah satu foto di postingan-postingan sebelumnya. Untuk foto-foto dari hasil perburuan tersebut, sobat bisa langsung melihatnya pada postingan ini.

 Berjalan langsung melntas Sta Kedinding

 Mendapat separuh bagian loko (saya harus tetap menjaga batas aman)

Satu buah rangkaian KAIS yang nyantol di Argo WIlis

        Sobat, mungkin hanya sedikit informasi dari tulisan dan beberapa foto sederhana ini yang dapat saya kabarkan kepada sobat semua. Semoga dengan adanya tulisan pada artikel ini dapat membantu sobat semua untuk menemukan informasi khsusunya terkait dengan dunia perkereta apian Indonesia. Tidak lupa saya ucapkan terimakasih banyak kepada sobat semua yang telah bersedia untuk meluangkan waktunya guna mengunjungi Dipo Lokomotif Mojosari. Jangan lupa untuk tetap mengunjungi Dipo Lokomotif Mojosari, karena saya akan terus mengajak sobat semua untuk jalan-jalan dan berbagi informasi pada postingan-postingan selanjutnya. Jaya Selalu Negeriku Indonesia dan Jaya Selalu Kereta Api Indoensia....!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar