Mengabadikan Momen Pesona KRDI Jenggala Melintas di Benteng Pancasila Kota Mojokerto Menuju Sidoarjo

KRDI Jenggala di Benteng Pancasila
Selamat dan semangat pagi sobat semua dan Salam SPoor..!!!!! bagaimana kabar sobat semua? semoga selalu dalam keadaan sehat dan selalu bersemangat untuk menjalankan berbagai macam aktfitas yang ada di hari ini. Dalam postingan kali ini, saya akan kembali mengajak sobat semua untuk kembali bernostalgia, untuk menikmati rangkaian KA yang pernah saya abadikan di tahun 2017 silam, atau 4 tahun silam. Rangkaian KA ini adalah sebuah rangkaian kereta rel disel Indonesia, atau yang biasa disingkat dengan KRDI dengan nama KRDI perintis Jenggala. KRDI ini sendiri pertama kali diluncurkan di tahun 2014 silam, dengan layanan perjalanan rute dari Mojokerto menuju Sidoarjo via Tarik dan Tulangan dan harga tiket sebesar 4000 rupiah untuk perorang sekali jalan. Lokasi dimana foto ini diabadikan sendiri, adalah di jalur rel yang melintas di sisi jalan Benteng Pancasila yang ada di ktoa Mojokerto atau berada pada sisi Timur stasiun Mojokerto. Dalam foto ini, KRDI Jenggala berjalan dari arah Mojokerto menuju arah Tarik yang kemudian menuju Tulangan sampai dengan Sidoarjo.


Berikut beberapa gambar yang berhasil saya abadikan dari rangkaian KRDI Perintis Jenggala ketika melakukan perjalanan dari kota Mojokerto menuju Sidoarjo. Selamat menikmati:











Oke sobat, itu dia bebrapa gambar yang berhasil saya abadikan dari rangkaian KRDI Jenggala ketika melintas di Benteng Pancasila, kota Mojokerto, jangan lupa untuk mengikuti perjalanan saya hanya di Dipo Lokomotif Mojosari, karena masih ada banyak lagi pesona keindahan kereta api yang akan saya abadikan di blog kita tercinta ini. Sampai jumpa pada postingan saya lainnya, dan Jaya Selalu Kereta Api Indonesia...!!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar