Selamat Malam Sobat Semua dan Salam Spoorr....!!!! Pada kesempatan kali ini saya membawa misi tersendiri, yaitu untuk menghabiskan stok foto yang ada di draft dalam blog ini. Pada kesempatan kali ini saya akan mengajak sobat semua untuk jalan-jalan menikmati pemandangan dari kereta api yang melintas di lokasi ini. Lokasi ini bernama Desa Kweden Kembar yang ada di Mojoanyar, Bangsal, Mojokerto. Nah sobat, kebetulan saat itu saya baru saja pulang dari Kota Mojokerto dan dalam perjalanan menuju Mojosari. Kebiasaan saya saat pergi ke Mojokerto adalah, melalui jalan yang melintas di pedesaan dan tidak menggunakan jalan yang ramai dengan kendaraan. Alasan lainnya adalah supaya saya bisa mengintip, apakah ada rangkaian KA yang melintas atau tidak. Maklum saja sobat, semenjak saya kembali lagi ke Kota Malang, saya sudah tidak memiliki waktu hunting seintens dan sesering seperti saat saya tinggal di Yogyakarta. Selain itu saya juga tidak memiliki waktu yang cukup untuk berkunjung ke lokasi yang memiliki akses internet yang cepat seperti warnet dan spot-spot wifi. Jadi selagi selow dan ada kesempata, maka saya akan pergi ke rel dan juga mengupload beberapa foto yang ada di dokumen komputer.
Berbelok dari arah Timur menuju arah Barat
Manuver Indah rangkaian KA GBMS
Kembali Berjalan Lurus
Berjalan Cepat Mengejar Waktu
Terus Mendekat
Semakin Mendekat
Dekat Sekali
Angle Yang Pas Untuk Difoto
Cekrek, Cekrek, Cekrek
Ternyata Rangkaiannya Panjang Juga
Oke sobat semua, itu dia beberapa penampakan dari rangkaian KA Gaya Baru Malam Selatan saat berjalan melintas di Desa Kweden Kembar dari Surabaya menuju Kota Mojokerto dan kemudian melanjutkan perjalanan menuju Ibu Kota Jakarta
Tidak ada komentar:
Posting Komentar