orange

"WEB KA TERBESAR DI INDONESIA"-"UPDATE SETIAP HARI"-"WEB KA TERBESAR DI INDONESIA"-"UPDATE SETIAP HARI"-"WEB KA TERBESAR DI INDONESIA"-"UPDATE SETIAP HARI"-

Pesona KA Penataran Dengan Lokomotif CC206 di Tengah Virus Corona

KA Penataran dengan lokomotif CC206
Selamat dan semangat pagi sobat semua dan Salam Spoor...!!!! Semoga meski di tengah wabah virus Corona yang melanda Indonesia dan seluruh dunia saat ini, sobat selalu dalam keadaan sehat dan tetap bersemangat menjalani berbagai macam aktifitas yang ada di hari ini. Jika pada postingan sebelumnya saya mengjak sobat untuk menikmati rangkaian KA Gajayana Tambahan (fakultatif) yang sedang melintas di daerah Sukoreno, Yogyakarta. Maka pada postingan ini, saya akan mengajak sobat semua untuk menikmati rangkaian KA yang ada di wilayah Malang. Pada postingan kali ini saya akan menampilkan betapa indahnya rangkaian KA lokalan Penataran yang berjalan dengan menggunakan lokomotif CC206. Tidak hanya itu meskipun foto ini diambil dari lokasi yang sama dengan beberapa foto lainnya, namun saya merasa ada komposisi warna dan pencahayaan yang berbeda dari foto lainnya. Maklum aja sob, banyak faktor yang mempengaruhi pencahayaan, terutama adalah faktor sekitar berupa kondisi cuaca dan posisi awan.



Muncul dari balik pepohonan
KA Penataran sendiri menjadi satu-satunya KA penumpang yang berjalan di tengah virus Corona, dimana banyak KA jarak jauh dan menengah yang dikandangkan, maka tidak begitu dengan KA Penataran yang tetap berjalan melayani para penumpang. Menariknya, jika pada hari biasanya KA Pentaran hanya di tarik oleh lokomotif CC201 ataupun CC203, maka karena banyaknya KA yang tidak beroperasi, menjadikan KA Penataran di tarik menggunakan lokomotif CC206. Sungguh unik sobat.
Berjalan berlahan menuju arah Surabaya
Berikut, beberapa foto yang berhasil saya abadikan di wilayah Singosari, Kabupaten Malang. Selamat menikmati:
KA Penataran dengan lokomotif CC206 (gambar 1)

KA Penataran dengan lokomotif CC206 (gambar 2)

KA Penataran dengan lokomotif CC206 (gambar 3)

KA Penataran dengan lokomotif CC206 (gambar 4)

KA Penataran dengan lokomotif CC206 (gambar 5)

KA Penataran dengan lokomotif CC206 (gambar 6)

KA Penataran dengan lokomotif CC206 (gambar 7)

KA Penataran dengan lokomotif CC206 (gambar 8)

KA Penataran dengan lokomotif CC206 (gambar 9)

Masa peraihan livery kereta penumpang

Livery baru khas stainless steel

Berjalan menuju Surabaya
Nah sobat, itu dia beberapa gambar yang berhasil saya abadikan dari rangkaian KA Penataran yang berjalan menggunakan lokomotif CC206. Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dipo Lokomotif Mojosari, karena masih ada banyak pesona rangkaian KA dan tempat indah lainnya yang akan saya eksplor di dalam blog ktia tercinta ini. Sampai jumpa pada postingan selanjutnya....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...