orange

"WEB KA TERBESAR DI INDONESIA"-"UPDATE SETIAP HARI"-"WEB KA TERBESAR DI INDONESIA"-"UPDATE SETIAP HARI"-"WEB KA TERBESAR DI INDONESIA"-"UPDATE SETIAP HARI"-

Sepenggal Sejarah Dari Bangunan Stasiun Prambon

        Selamat siang sobat spoor semua, semoga tetap bersemangan dalam menjalankan aktifitas hari ini ya. Kalau tadi pagi saya sudah memposting laporan perjalanan saya ke Stasiun Tarik dan juga berita gembira terkait pengaktifan jalur baru yang menghubungkan Tarik-Sidoarjo. Maka pada siang hari ini saya akan memposting terkait tujuan akhir dari perjalanan saya kemarin saat hari Jumat. Tujuan perjalanan akhir saya adalah menuju lokasi bekas Stasiun Prambon. Saya sendiri sudah bebrapa kali pernah ke lokasi ini, namun saya tidak tahu kalau lokasi ini dulunya adalah bangunan stasiun. Saya menuju lokasi ini sekitar tahun 2012 lalu, namun tidak membawa kamera atau sejenisnya karena memang saya kira lokasi ini bukanlah lokasi stasiun.

Mungkinini dulunya adalah bangunan utama stasiun

      Saya mengetahui kalau lokasi ini merupakan bekas bangunan stasiun justru dari blog teman-teman MRDuadua di Mojokerto Railfans. Kebetulan siang itu saya melintas lokasi tersebut dan sekalian saja saya juga mengabadikan gambar-gambar tersebut untuk juga di posting di blog ini. Ternyata memang benar lokasi tersebut merupakan bekas stasiun Prambon. Masih terlihat jelas terdapat papan aset milik PT KAI, dan juga beberapa bangunan yang terlihat memang seperti bekas stasiun zaman dulu.




Bangunan ini mungin dulunya adalah rumah dinas atau temapt istirahat pegawai


        Kembali saya berimajinasi, bagaimana keadaan stasiun ini dulunya mengingat daerah sekitar stasiun yang saat ini jgua masih terlihat jauh dari keramaian. Lokasi stasiun ini tidak begitu jauh dari PJL Prambon, mungkin sekitar 100 meter dari PJL. Saat saya ke lokasi, tampak sepi dan lengang dari hiruk pikuknya keramaian kota. Karena hanya terdapat beberapa bangunan dan juga banyaknya pepohonan yang tumbuh disekitar bangunan tersebut.

Bangunan ini juga menjadi tempat tinggal, entah dulunya berfungsi sebagai apa. Namun yang jelas bangunan-bangunan sekitar masih cukup terawat dan suasanyanya rindang.

       Namun jika diperhatikan, sepertinya ada yang menempati loaksi tersebut. Karena meskipun bangunan tersebut terlihat bangunan tua, namun masih terlihat sangat bersih dan terawat. Seperti bekas sapuan di tanah yang tidak ada daun berserakan. Dan juga terdaoat jemuran baju yang pasti milik keluarga yang menempati bangunan tersebut. Sungguh sulit dipercaya, bangunan-bangunan bersejarah tersebut masih ada dan utuh. Saya yakin, masih terdapat banyak stasiun-stasiun tua lainnya yang hingga kini perlu rasanya saya cek keberadaannya untuk daya laporkan kepada teman-teman semua.


Jalan utama stasiun ini, yang menghubungkan dengan jalan raya Prambon. Tampak aspal jalan sudah tertutupi oleh rerumputan.

        Maka dari itu, saya mohon doa restu dari teman-teman semua supaya saya sanggup dan kuat untuk meliput semua dari sisa-sisa perjalan si ular besi Indoensia beserta bangunan-bangunan bersejarah lainnya yang memang patutu kita pelajari dan cintai keberadaannya. Karena dari situlah akan timbul rasa untuk memiliki dan menjaga kelestariannya agar tidak musnah dan hilang begitu saja. Sore hari ini tepatnya Sabtu 14 Juni 2014 saya akan mencoba melakukan peralanan ke Stasiun di daerah Sidoarjo untuk juga melihat persiapan pengaktifan jalur Tarik-Sidoarjo.

Masih terlihat papan aset milik PT KAI disekitar lokasi stasiun

 Bangunan stasiun terlihat dari rel kereta api

 Papan aset yang berada di sala satu rumah dineas di dekat stasiun 

Pos PJL Prambon

     Maka untuk sobat semua, tetap berkunjung ke blog kami ya. Semoga sedikit goresan ini dapat memberikan informasi dan tambahan ilmu pengetahuan khsusunya yang berkenaan dengan dunia dan sejarah perkeretaapian di Indonesia. Sekali lagi saya ucapkan terimakasih sobat telah mengunjungi Dipo Lokomotif Mojosari. Jaya Selalu Kereta Api Indonesia...!!!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...